Hubungan Jalur Pejalan Kaki dan Activity Support Pada Koridor Jalan Sumbersari-Gajayana Kota Malang

Authors

  • Anggi Arlyan Mentari
  • M. Satya Adhitama universitas Brawijaya

Abstract

Aktivitas penduduk dan activity support dalam koridor Jalan Sumbersari-Gajayana memberikan dampak terhadap pengguna aktivitas terutama bagi pejalan kaki. Tingginya aktivitas pejalan kaki yang sebagian besar disebabkan oleh besarnya jumlah mahasiswa yang mendiami koridor ini mengakibatkan terbatasnya ruang gerak aktivitas pejalan kaki di jalur pejalan kaki yang tidak dapat terhindarkan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui adanya hubungan jalur pejalan kaki dan activity support di kawasan koridor jalan Sumbersari-Gajayana. Penelitian dilakukan pada Koridor Jalan Sumbersari-Gajayana Kota Malang menggunakan metode penelitian deskriptif-kualitatif dengan pendekatan korelasi untuk melihat adanya hubungan jalur dan sirkulasi pejalan kaki dengan activity support yang berada baik secara langsung ataupun tidak langsung. Objek studi yang diamati berupa elemen arsitektural pada fasilitas pendukung jalan yang berhubungan dengan jalur pejalan kaki, serta aktivitas pengguna jalan yang berhubungan dengan terbentuknya activity support. Pengambilan sampel dilakukan pada lokasi aktivitas para pejalan kaki menggunakan teknik random sampling. Dari hasil pembahasan disimpulkan jalur pejalan kaki yang berada dekat dengan area komersial dan fasilitas umum memiliki jenis kegiatan pejalan kaki dan bentuk activity support yang bervariasi serta menyesuaikan dengan fungsi kawasan tersebut. Sebagian besar activity support yang terbentuk baik dipengaruhi adanya keberadaan kegiatan perguruan tinggi dan kegiatan komersial.

Downloads

Published

2018-07-31

Issue

Section

Articles