Persepsi dan Preferensi Publik sebagai Penentu Kriteria Desain Ruang Luar pada Kawasan Agrotechno Park Universitas Brawijaya

Authors

  • Masbarkah Panandita Abinowo Jurusan Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya Malang
  • Novi Sunu Sri Giriwati Jurusan Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya Malang

Abstract

Kota Batu adalah salah satu kota destinasi wisata alam, dimana Kusuma Agro, Cangar, Selecta adalah beberapa destinasi wisata alam di kota Batu. Kebun percobaan Universitas Brawijaya memiliki rencana untuk dikembangkan menjadi pusat penelitian bernama Agrotechno Park Universitas Brawijaya. Penelitian ini didasari dari adanya permasalahan pada kualitas komponen pariwisata pada pengembangan kawasan agrotechno park Universitas Brawijaya. Sebagai pusat penelitian dan wisata, kawasan agrotechno park haruslah dilengkapi dengan sarana dan prasarana serta komponen untuk meningkatkan kualitas pariwisata pada kawasan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dan kuantitatif, persepsi publik dianalisis dengan menggunakan metode Thusrtone Score Analysis dan preferensi publik dianalisis dengan menggunakan metode Analytical Hierarchy Process. Hasil penelitian didapatkan bahwa transportasi umum, keragaman objek wisata, fasilitas penginapan, fasilitas parkir, jalur kendaraaan dan jalur pejalan kaki, kebersihan dan kemanan berada pada kategori rendah-sedang sehingga perlu perumusan kriteria desain untuk menghasilkan rekomendasi desain alternatif kawasan. Berdasarkan preferensi publik, Alternatif 1 pengembangan kawasan Agrotechno Park Universitas Brawijaya menjadi alternatif yang memiliki prioritas tinggi pada kawasan dengan nilai priority vector sebesar 0,55 dan alternatif 2 sebesar 0,45.

 

Kata kunci: Pariwisata, Persepsi, Preferensi, Agrotechno Park Universitas Brawijaya

Downloads

Published

2018-01-18

Issue

Section

Articles