Kualitas Objek Properti Kawasan The West Area Perumahan Permata Jingga Malang

Authors

  • anastya husnasurya Jurusan Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya
  • Iwan Wibisono Jurusan Arsitektur, Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya

Keywords:

aminity, accessability, availability

Abstract

ABSTRAK

 

Banyaknya penduduk di Kota Malang dengan kebutuhan akan rumah sebagai tempat tinggal terutama rumah dengan lokasi yang strategis seperti lokasi perumahan.  Perumahan Permata Jingga merupakan salah satu perumahan dengan lokasi di tengah Kota Malang yang memiliki satu area Kawasan di dalam perumahan yang berbeda dibandingkan dengan Kawasan lainnya di dalam perumahan yang perlu ditinjau lebih dalam lagi perbedaan dan keunggulannya, terutama dasar dimana perumahan selalu dilandasi atas dasar kemudahan jangkauan antara lokasi tempat tinggal dengan fasilitas penunjang kehidupan berupa kemudahan akses (accessibility), kenyamanan (aminity), serta ketersediaan infrastruktur (availability).

Untuk menganalisis kualitas dalam perumahan digunakan metode kualitatif dengan analisis data secara deskriptif evaluatif yang dibatasi pada Kawasan The West Area perumahan Permata Jingga.  Penggunaan sampel menggunakan metode Purposive Sampling dengan narasumber yang merupakan penghuni perumahan dan pihak developer.  Variabel yang digunakan untuk menganalisis kualitas ini dilihat dari kesehatan dan kenyamanan penghuni dan juga ketersediaan juga kemudahan akses bagi penghuni dari sarana dan prasarana pada kawasan di dalam perumahan.

Hasil studi yang ditemukan berupa rekomendasi dari kekurangan berupa pemenuhan sarana dan prasarana yang belum terpenuhi dengan baik sesuai dengan standar yang ada dan juga pemenuhan keinginan dari penghuni.  Sehingga hasil dari rekomendasi dapat membuat penghuni merasa lebih nyaman sesuai dengan tujuan penelitian.

 

Kata kunci: aminity, accessability, availability

 

ABSTRACT

 

Many inhabitant in Malang city need a home as a place to live especially home with a strategic location such as housing. Permata Jingga Housing is one of the housing with a strategic location which has one specific area in the housing compared to the other areas that needs to be reviewed from the differences and excellence, based on the accessible location of residence to supporting facilities such as accessibility, comfort (aminity), and infrastructure availability.

Using qualitative method to analyze the quality of the housing with descriptive analysis data restricted to the West Area Permata Jingga Housing for the location. Purposive Sampling method used with the residentials and developer as the interviewees. The variables used to analyze this quality are seen from the health and comfort of the residentials, the availability and accessible facilities and infrastructure for the residentials on the area.

The results of the study found in the form of recommendations from the lack of fulfillment of facilities and infrastructures that have not been fulfilled well in accordance with existing standards and also the fulfillment of the wishes of the residentials. So the recommendations can make the residentials feels more comfortable according to the purpose of the research.

Downloads

Published

2020-07-30

Issue

Section

Articles