Pencahayaan Alami Pada Ruang Kelas (Studi Kasus Gedung Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang)

Authors

  • Muhammad Ulin Nuha Brawijaya University

Abstract

Pencahayaan alami pada ruang kelas gedung Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Malang ini membahas tentang solusi dan strategi yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas penggunaan pencahayaan alami sesuai dengan standar. Masalah yang terjadi pada bangunan adalah intensitas cahaya yang tinggi dan pencahayaan alami ruang yang tidak merata. Oleh karena itu dibutuhkan suatu kajian tentang solusi untuk penerapan pencahayaan alami pada ruang kelas dengan acuan standar SNI. Penerapan pencahayaan alami ini diperoleh dengan melakukan modifikasi pada dimensi bukan, material kaca, sun shading dan reflektor cahaya/lightshelf. Dimensi bukaan terkait dengan nilai WWR (Window to Wall Ratio) sesuai standar ditetapkan antara 25-50%, sedangkan material kaca yang digunakan adalah insulating glass yang memiliki nilai transmisi cahaya yang lebih kecil dari kaca eksisting (bening/clear). Desain sun shading diintegrasikan dengan peggunaan reflektor cahaya/lightself yang ditempatkan di dalam ruang, sehingga lebar sun shading yang berada di luar dapat diperkecil. Aplikasi reflektor cahaya/lightself yang paling pokok adalah mendistribusikan cahaya ke dalam ruang dengan cara memantulkan cahaya ke langit-langit sehingga dapat meratakan pencahayaan dalam ruang.

Kata kunci: pencahayaan alami, ruang kelas

Author Biography

Muhammad Ulin Nuha, Brawijaya University

Architecture

Downloads

Published

2018-07-31

Issue

Section

Articles