Geometri Ornamen pada Fasade Masjid Jami’ Malang
Abstract
Fasade merupakan wajah bangunan yang pertama kali dilihat. Salah satu hal yang menarik pada fasade adalah ornamennya. Ornamen merupakan elemen visual yang berfungsi sebagai unsur estetika guna memperindah bangunan serta memiliki fungsi lain tertentu. Pengungkapan karakter suatu bangunan dapat diidentifikasi dari ornamen serta fasadenya. Selain ornamen, geometri juga merupakan elemen arsitektur yang bernilai estetis. Masjid Jami’ Malang terletak di kawasan alun-alun kota Malang yang juga berfungsi sebagai landmark. Arsitektur Masjid ini masih tetap hidup walaupun telah mengalami renovasi. Penelitian ini bertujuan untuk mencari fungsi ornamen serta karateristik arsitektur pada fasade Masjid Jami’ Malang. Metode yang digunakan adalah deskripsi-analisis. Kajian ini menghasilkan tentang fungsi dan karakter pada ornamen yang terletak pada fasade Masjid Jami’ Malang.
Â
Kata Kunci : Geometri, Ornamen, Fasade, Masjid