Tipologi pada Fasad Rumah Tradisional Minahasa di Desa Reksonegoro Kabupaten Gorontalo

Authors

  • Bian Reksa Abrian Triono Universitas Brawijaya
  • Yusfan Adeputera Yusran Universitas Brawijaya

Abstract

Desa Reksonegoro merupakan warisan budaya suku Minahasa yang berada di Provinsi Gorontalo yang didirikan oleh orang-orang keturunan suku Jawa yang diasingkan ke Minahasa pada perang Diponegoro. Saat ini Desa Reksonegoro memiliki 66 rumah vernakular panggung diantaranya telah mengalami kerusakan yang disebabkan oleh berbagai faktor menyebabkan banyak rumah vernakular panggung yang ada di Desa Reksonegoro mengalami perubahan terhadap wujud fisiknya. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengklasifikasikan elemen-elemen pembentuk fasad sehingga dapat ditemukan rumah vernakular Minahasa Desa Reksonegoro yang masih mempertahankan keasliannya. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Analisis yang digunakan yaitu dengan cara klasifikasi fasad pada elemen bangunan terkait dengan antropologi tubuh manusia seperti Kepala Bangunan (atap), Badan Bangunan (pintu, jendela, ventilasi, railing, dan dinding), dan Kaki Bangunan (tangga, kolom, dan pondasi).

Downloads

Published

2022-11-01

Issue

Section

Articles