Penerapan Konsep Hemat Energi pada Sistem Tata Cahaya di Gedung Q Universitas Kristen Petra Surabaya

Authors

  • salsha amelia
  • Andika Citraningrum

Keywords:

pencahayaan, hemat energi, bangunan hijau

Abstract

Krisis energi merupakan salah satu isu hangat yang menjadi perbincangan pada saat ini. Sektor pembangunan sebagai pengguna energi terbesar perlu dilakukan adanya perubahan sebagai upaya mengurangi terjadinya krisis energi. Bangunan hemat energi merupakan salah satu solusi dalam menangani hal tersebut. Sistem pencahayaan sebagai penggunaan energi terbesar kedua pada suatu bangunan dibutuhkan adanya perhatian khusus untuk mengoptimalkan penggunaan energi. Maka dari itu aspek Energy Efficiency and Conservation pada sistem tata cahaya di Gedung Q Universitas Kristen Petra Surabaya sebagai green building patut diteliti. Tujuan penulisan artikel ini adalah mendeskripsikan penerapan konsep energy efficiency dan efektivitas penerapan aspek energy efficiency pada sistem tata cahaya di Gedung Q berdasarkan standar GREENSHIP. Metode yang digunakan adalah metode analisis deskriptif kualitatif. Setelah penentuan unit amatan yang ditinjau dari rumusan masalah, dilakukannya analisis dengan membandingkan data hasil dari observasi dengan pustaka terkait. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa Gedung Q Universitas Kristen Petra Surabaya telah menerapkan efisiensi energi pada sistem tata cahaya dengan baik dan sesuai dengan kriteria penilaian GREENSHIP.

Downloads

Published

2022-07-29

Issue

Section

Articles