Keterkaitan Minat Lokasi dan Desain Malang Creative Center Terhadap Bisnis Properti

Authors

  • Angga Davit Tamala Mahasiswa
  • Iwan Wibisono Dosen Pembimbing

Abstract

Berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik Kota Malang, terdapat peningkatan jumlah pelaku perdagangan UMKM dan ekonomi kreatif pada tiap tahun. Seiring dengan terus meningkatnya jumlah perkembangan pelaku perdagangan UMKM dan ekonomi kreatif yang cukup cepat, menyebabkan keterbatasan lahan dan lokasi untuk berdagang. Pemerintah Kota Malang dan
Komite Ekonomi Kreatif Kota Malang bekerja sama untuk menghasilkan tempat atau bangunan gedung untuk menjadi sarana yang menanmpung kegiatan ekonomi kreatif yaitu Malang Creative Center. Lokasi dan Desain dari bangunan Malang Creative Center dapat menjadi pertimbangan bagi pelaku ekonomi kreatif sebagai calon dari penyewa atau pengguna bangunan tersebut.
Penelitiansini menggunakan metode penelitian penjelasan dengan pendekatan kuantitatif. Penulis harus menyatakan pertanyaan langsung terhadap objek yang dikaji, untuk mendapat hasil yang akurat dan teruji. Lokasi dan Desain Malang Creative Center secara bersamaan memiliki pengaruh terhadap keputusan calon penyewa, dan Lokasi memiliki nilai yang cukup tinggi dalam
pengaruh terhadap keputusan calon penyewa.
Kata kunci: Lokasi, Desain, Keputusan Calon Penyewa

Downloads

Published

2023-01-31